Search

Perang Dagang, AS-China Sudah Sepakat Separuh Poin Perdamaian

Perang Dagang, AS-China Sudah Sepakat Separuh Poin Perdamaian


Jakarta, CNBC Indonesia - Asa damai dagang antara Amerika Serikat dengan China kembali mengemuka. Hubungan Trump-Xi Jinping, sejak pertengahan 2018 lalu memang panas dingin imbas kebijakan perang tarif antar dua negara adidaya itu, dampaknya terasa hampir ke semua negara.

Dalam perkembangan terbaru, Reuters memberitakan, Wakil Perdana Menteri China Liu He telah melakukan komunikasi melalui panggilan telepon dengan para pejabat perdagangan AS terkait negosisasi dagang.


Secara rinci, pembicaraa itu membahas mengenai konsultasi teknis pada beberapa bagian dari perjanjian perdagangan pada dasarnya telah selesai.

"Liu He berbicara dengan Perwakilan Dagang AS Robert Lighthizer dan Menteri Keuangan AS Steven Mnuchin pada Jumat malam," ungkap Kementerian Perdagangan China, seperti diberitakan Reuters, Sabtu, 26 Oktober 2019.

Dalam keterangannya, Kementerian Perdagangan China menyatakan, kedua pihak telah mengonfirmasi, Amerika Serikat akan kembali mengimpor sejumlah komoditas seperti unggas dan ikan lele dari China. Sementara, China akan mencabut larangan unggas AS.


Selain itu, kedua negara juga menyepakati adanya penerapan sistem informasi kesehatan masyarakat untuk produk olahan daging.

Kementerian Perdagangan mengatakan negosiasi dari pejabat tinggi pemerintahan baik AS maupun China akan segera berkomunikasi dan terus melakukan negosiasi.

Dikabarkan, Menteri Perdagangan China Zhong Shan, Gubernur Bank sentral China Yi Gang, dan Wakil Kepala Komisi Pembangunan dan Reformasi Nasional Ning Jizhe akan melakukan pembicaraan telepon dengan pemerintah AS.

[Gambas:Video CNBC]

(sef/sef)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Perang Dagang, AS-China Sudah Sepakat Separuh Poin Perdamaian"

Post a Comment

Powered by Blogger.