Search

8 Negara Dominasi Pertumbuhan Global di 2024, Ada Indonesia?

8 Negara Dominasi Pertumbuhan Global di 2024, Ada Indonesia?

Jakarta, CNBC Indonesia - Dana Moneter Internasional (IMF) memproyeksikan pertumbuhan ekonomi global akan semakin melambat hingga 2-3 tahun mendatang.

Bahkan, pertumbuhan ekonomi diprediksi akan turun hingga 3% tahun ini, yang merupakan angka terburuk sejak krisis keuangan global 2007 lalu.


Ketegangan perdagangan antara AS dan China menyebabkan ini terjadi. Belum lagi, masalah geopolitik di sejumlah wilayah salah satunya ketidakpastian Brexit.
Di sisi lain, kontribusi masing-masing negara diperkirakan akan berubah secara signifikan pada tahun 2024.

Ekonomi China sendiri misalnya, menurut proyeksi yang dimuat bakal mengalami penurunan hingga 4,45%. Meski demikian, China masih akan berkontribusi pada 28% pertumbuhan global.

Posisi AS sepertinya bakal disalip oleh India.Kontribusi pertumbuhan AS ke global hanya 9,8% sementara india mencapai 15,5%.


Sementara negara lain seperti Indonesia, diprediksi bakal memainkan peran yang jauh lebih penting di ekonomi dunia.

Lalu bagaimana prediksi negara-negara yang paling mendominasi ekonomi di 2024? Berikut nama-nama negara tersebut sebagaimana dikutip Business Insider dari Bloomberg.

[Gambas:Video CNBC]

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "8 Negara Dominasi Pertumbuhan Global di 2024, Ada Indonesia?"

Post a Comment

Powered by Blogger.