Search

Menanti Kepastian Dirut, Saham Bank BRI Mendadak Volatil

Menanti Kepastian Dirut, Saham Bank BRI Mendadak Volatil

Jakarta, CNBC Indonesia - Harga saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) masih mengalami tekanan pada perdagangan Senin pagi ini (2/9/2019). Investor tampaknya sedang menunggu kepastian siapa yang akan mengisi posisi posisi direktur utama yang akan diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) siang nanti.

Pada perdagangan awal pekan ini, saat dibuka, harga saham BRI sempat turun 0,23% ke level harga Rp 4.260/saham. Jumlah volume perdagangan mencapai 4,94 juta saham senilai Rp 21,07 miliar.

Harga saham BRI tersebut terpantau naik turun alias volatil dalam rentang yang sempit. Saat banyak yang melepas, tapi banyak pula yang melakukan akumulasi beli.


Hari ini, seperti yang disampaikan di media massa, BRI akan menyelenggarakan RUPLSB.

Ada tiga mata acara utama RUPSLB hari ini. Tiga mata Acara itu, yaitu:

- Evaluasi kinerja perseroan sampai dengan semester I tahun 2019.
- Persetujuan rencana aksi (Recovery Plan)
- Perubahan susunan pengurus perseroan.

Terkait perubahan struktur pengurus perseroan, seperti yang disampaikan sebelumnya posisi Dirut BRI saat ini kosong.

Suprajarto yang semula menjabat sebagai Dirut BRI, ditunjuk oleh Kementerian BUMN sebagai pemegang saham PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) menjadi dirut yang baru. Namun Suprajarto menolak jabatan tersebut dan mengundurkan diri.

Otomatis jabatan Dirut BRI menjadi non aktif sampai kemudian diselenggarakan RUPSLB hari ini.

Nama Sunarso yang saat ini menjadi wakil direktur utama BRI, digadang-gadang akan ditetapkan menjadi Dirut dalam RUPSLB hari ini.

Pekan lalu, Sunarso untuk sementara ditunjuk oleh Kementerian BUMN sebagai Plt Dirut Bank BRI sampai penyelenggaraan RUPSLB ini.

Berikut susunan direksi Bank BRI sebelum RUPSLB hari ini:

Direksi
Plt Direktur Utama : Sunarso
Wakil Direktur Utama : Sunarso
Direktur : Haru Koesmahargyo
Direktur : Mohammad Irfan
Direktur : Sis Apik Wijayanto
Direktur : Priyastomo
Direktur : Indra Utoyo
Direktur : R. Sophia Alizsa
Direktur : Handayani
Direktur : Supari
Direktur : Osbal Saragi
Direktur : Ahmad Solichin

Simak pernyataan Suprajarto tolak jabatan Dirut Bank BTN.

[Gambas:Video CNBC]


(hps/tas)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Menanti Kepastian Dirut, Saham Bank BRI Mendadak Volatil"

Post a Comment

Powered by Blogger.